Wisata Taman Genilangit Magetan

Wisata Taman Genilangit Magetan Jawa Timur

Genilangit Via Instagram/@arikastya

Taman Geni Langit ini adalah salah satu objek wisata Magetan yang mudah sekali dijangkau. Jarak lokasi wisata dari pusat perkotaan yaitu hanya sekitar 17,5 kilometer dengan waktu tempuh kira-kira 34 menit.

Rute menuju Taman Genilangit atau Taman Bedengan yang bisa kamu pilih yaitu dari Magetan-Parang-Ngaglik-Poncol-Genilangit. Atau kamu juga bisa pilih rute lain yaitu melewati Magetan, Plaosan, Poncol dan Desa Genilangit.

Akses jalan menuju Taman Genilangit sudah cukup bagus, kamu bisa menjangkaunya menggunakan motor maupun mobil. Meskipun berada di pedesaan namun jalanan menuju area wisata ini sudah menggunakan aspal lho, sehingga nyaman untuk kamu lalui.

Apabila kamu masih belom paham dengan lokasi wisatanya, ada baiknya gunakan saja maps diatas. Hal ini akan lebih memudahkamu sampai di lokasi wisata tanpa harus kesasar. 

Tiket masuk ke Taman Wisata Genilangit masih sangat murah. Hanya dengan membayar beberapa ribu, wisatawan sudah bisa menikmati suasana desa wisata yang asri ini.

Harga Tiket Masuk

Tiket masuk Rp5.000

Tiket Parkir Kendaraan

Tiket Parkir Mobil: Rp5.000

Tiket Parkir Motor: Rp10.000

Spot Foto Berbayar

Spot Selfie Perahu: Rp5.000

Ayunan: Rp10.000

Spot Selfie Sepeda Gantung: Rp15.000

Spot Selfie Sakura: Rp10.000

Wahana

Playground Flying Fox: Rp30.000

Berkuda: Rp50.000

ATV: Rp15.000

Outbound: Rp165.000

Objek wisata ini terletak di Desa Genilangit, Kecamatan Poncol, Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Lokasinya di lereng Gunung Lawu, dengan waktu tempuh sekitar satu jam dari pusat Kota Magetan. Dari Magetan, wisatawan bisa melewati rute Parang – Ngaglik atau bisa juga melewati jalur Plaosan.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Wisata Taman Genilangit Magetan"

Posting Komentar